Selamat Datang

Sep 19, 2010

Belajar dari kegagalan

Setiap orang pasti pernah mengalami kegagalan, baik dalam urusan bisnis, pelajaran, maupun kehidupan. Namun kegagalan bukanlah akhir dari segalanya justru dengan kegagalan itulah kita dapat mengetahui kekurangan kita dan karena kegagalanlah kita bisa mengetahui apa saja yang harus kita tingkatkan demi mencapai kesuksesan dan juga kita bisa mengetahui sampai mana kemampuan kita.
Janganlah berputus asa setelah mengalami kegagalan tapi berusahalah memperbaikinya dengan memperbaiki kesalahan-kesalahan dan kekurangan yang ada, dengan memperbaiki kesalahan dan kekurangan yang kita miliki kita bisa merubah hidup kita menjadi lebih baik.
Kekurangan yang harus dirubah itu bukan kekurangan fisik atau cacad melainkan kekurangan sikap atau sifat seperti ; kurang pandai, kurang berani, kurang pandai berkomunikasi dsb. Kekurangan seperti itu masih bisa dirubah selama kita berusaha dan bagi yang memiliki kekurangan fisikpun janganlah berusaha menutupinya tapi jadikanlah kekurangan itu sebagai kelebihan yang bisa dilihat orang.
Jadi bila kita sudah bisa memperbaiki kesalahan dan kekurangan kita, kita tidak akan mengalami kegagalan untuk yang kedua kalinya. bukankah begitu!!.
Jadikanlah kegagalan itu dorongan bagi kita agar kita bisa merubah diri kita menjadi lebih baik dari sebelumnya karena siapapun tidak akan merasakan kesuksesan tanpa mengalami kegagalan terlebih dahulu.

No comments:

Post a Comment

:)